Keranjang Anda kosong!
BUDIDAYA BAWANG MERAH ASAL BIJI: Pembelajaran dan Pengalaman dari Lapangan
ISBN, Tahun Terbit 2026, 138 Halaman, Ukuran 14 x 21 cm
Deskripsi
Buku Budidaya Bawang Merah Asal Biji ini menjelaskan pentingnya komoditas bawang merah sebagai bahan pangan strategis yang permintaannya terus meningkat serta sangat berpengaruh terhadap inflasi. Karena produksi bawang merah masih sering terhambat faktor iklim, penyakit, dan ketersediaan benih, buku ini menawarkan solusi berupa teknologi budidaya bawang merah asal biji (TSS). Teknologi ini terbukti mampu meningkatkan produktivitas hingga dua kali lipat dibanding penggunaan benih umbi serta memiliki keunggulan dalam daya simpan, efisiensi biaya benih, dan ketahanan terhadap penyakit.
Isi buku kemudian menguraikan berbagai tahapan penting dalam budidaya bawang merah asal biji, mulai dari produksi TSS, teknik
persemaian, persiapan lahan, pemupukan, pengendalian hama dan penyakit, hingga panen dan penanganan pascapanen. Penulis juga memberikan penjelasan terperinci mengenai standar mutu bawang merah, varietas unggul yang cocok dikembangkan, serta teknologi modern seperti instore drying untuk menjamin kualitas hasil panen. Setiap tahapan didukung pengalaman penelitian dan praktik lapangan di sentra bawang merah dataran rendah dan tinggi sehingga mudah diterapkan oleh petani.
Sebagai pelengkap, buku ini menyajikan analisis ekonomi usahatani bawang merah asal biji yang membandingkan keuntungan antara penggunaan TSS dan benih umbi. Hasil analisis menunjukkan bahwa TSS lebih menjanjikan dari sisi produktivitas, biaya benih, dan efisiensi penyimpanan, terutama bila diikuti dengan pengelolaan pascapanen yang baik. Melalui kombinasi kajian ilmiah, praktik lapangan, dan analisis usaha tani, buku ini menjadi rujukan komprehensif bagi petani, penyuluh, dan pemangku kebijakan yang ingin meningkatkan keberhasilan budidaya bawang merah secara berkelanjutan.










Ulasan
Belum ada ulasan.